Kamis, 15 November 2012

The Wittelsbach-Graff Diamond (Rp212,2 miliar)




Permata the wittelsbach-Graff adalah permata biru 35.56 karat yang ditambang di India. Sejarahnya, permata ini pernah dipilih Raja Philip IV sebagai mas kawin putrinya, Infanta Margarita Teresa. Peminangnya, Leopold I, yang kemudian menjadi Kaisar Romawi, memberikan permata itu kepada ahli waris setelah Margarita wafat pada 1673. Pada 1722, ketika Putri Bangsawan dari Austria menikah dengan Putra Mahkota Bavaria, permata ini dikenal dengan Der Blaue Wittelsbacher atau The Blue Wittelsbach. Permata ini kemudian menjadi permata termahal di dunia setelah Laurence Graff  membelinya seharga Rp212,2 miliar.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar